Setiap pria memang memiliki pribadi yang unik dan berbeda satu sama lain. Namun, terdapat beberapa hal yang kebanyakan dibenci oleh pria. Beberapa di antaranya sering dilakukan oleh wanita. Apa saja hal yang bisa membuat pria tak suka dengan wanita? Ini dia, seperti dijabarkan oleh Your Tango (02/01).
1. Dibanding-bandingkan
Siapa sih yang suka dibanding-bandingkan? Wanita saja tidak suka jika dibandingkan dengan mantan, ibu, saudara atau lainnya, apalagi pria. Jangan membuat pria merasa minder dengan membanding-bandingkan mereka dengan ayah, mantan, saudara laki-laki, atau orang lain yang Anda anggap lebih baik dari mereka. Namun, jika perbandingannya menunjukkan bahwa pasangan lebih baik, baru Anda boleh membandingkannya.
2. Saran yang tak perlu
Tak peduli sebaik apa opini dan saran yang Anda berikan, terkadang pria hanya ingin jadi diri mereka sendiri. Mereka suka melakukan sesuatu dengan cara mereka dan benci disetir oleh wanita. Jika Anda terus-terusan menyarankan banyak hal, seolah-olah semua hal yang mereka lakukan salah, maka mereka akan menjauhi Anda. Tentunya wanita juga tak akan suka jika diberi 'masukan' tentang bentuk tubuh atau selera mode mereka.
3. Kalimat "Kau seharusnya tahu kenapa aku marah"
Kalimat klise ini bisa membuat pria kesal. Mereka tak tahu kenapa Anda marah, dan memang sewajarnya tak tahu karena mereka tak bisa membaca pikiran. Jika wanita marah dan pria tak tahu penyebabnya, ini bukan berarti dia tak memperhatikan Anda. Jika pria melakukan kesalahan, mereka lebih suka diberitahu apa kesalahan mereka sehingga semuanya bisa segera diselesaikan. Bukannya malah terus bertengkar tanpa kejelasan.
Ladies, tanpa sadar Anda mungkin sering membuat pria kesal dengan melakukan tiga hal di atas. Jika tak ingin membuat mereka marah dan menjauhi Anda, sebaiknya hindari melakukan hal-hal tersebut.
1. Dibanding-bandingkan
Siapa sih yang suka dibanding-bandingkan? Wanita saja tidak suka jika dibandingkan dengan mantan, ibu, saudara atau lainnya, apalagi pria. Jangan membuat pria merasa minder dengan membanding-bandingkan mereka dengan ayah, mantan, saudara laki-laki, atau orang lain yang Anda anggap lebih baik dari mereka. Namun, jika perbandingannya menunjukkan bahwa pasangan lebih baik, baru Anda boleh membandingkannya.
2. Saran yang tak perlu
Tak peduli sebaik apa opini dan saran yang Anda berikan, terkadang pria hanya ingin jadi diri mereka sendiri. Mereka suka melakukan sesuatu dengan cara mereka dan benci disetir oleh wanita. Jika Anda terus-terusan menyarankan banyak hal, seolah-olah semua hal yang mereka lakukan salah, maka mereka akan menjauhi Anda. Tentunya wanita juga tak akan suka jika diberi 'masukan' tentang bentuk tubuh atau selera mode mereka.
3. Kalimat "Kau seharusnya tahu kenapa aku marah"
Kalimat klise ini bisa membuat pria kesal. Mereka tak tahu kenapa Anda marah, dan memang sewajarnya tak tahu karena mereka tak bisa membaca pikiran. Jika wanita marah dan pria tak tahu penyebabnya, ini bukan berarti dia tak memperhatikan Anda. Jika pria melakukan kesalahan, mereka lebih suka diberitahu apa kesalahan mereka sehingga semuanya bisa segera diselesaikan. Bukannya malah terus bertengkar tanpa kejelasan.
Ladies, tanpa sadar Anda mungkin sering membuat pria kesal dengan melakukan tiga hal di atas. Jika tak ingin membuat mereka marah dan menjauhi Anda, sebaiknya hindari melakukan hal-hal tersebut.
(sumber: forum.viva.co.id)
0 komentar:
Posting Komentar